Laporan keuangan adalah sebuah laporan yang berisi data-data finansial suatu bisnis dan dapat menunjukkan kinerja perusahaan dalam periode tertentu. Bagi manajer perusahaan, terlebih manajer keuangan, penggunaan laporan keuangan (financial statements) sudah menjadi hal yang rutin sebagai bagian dari pekerjaan.
Laporan keuangan, pada dasarnya, dapat membantu manajer dalam mengambil keputusan strategis. Ini tidak hanya terkhusus bagi manajer keuangan saja, tetapi juga manajer di berbagai departemen lainnya. Dilansir Harvard Business School, manfaat menggunakan laporan keuangan bagi manajer adalah sebagai berikut:
- mengukur dampak
- menentukan anggaran
- efisiensi biaya
- melihat gambaran komprehensif
- sinergi antar departemen
- mendorong motivasi tim
1. Mengukur Dampak
Manajer memiliki kepentingan terhadap pencapaian perusahaan, salah satunya tergambar dari perolehan income dan laba yang dihasilkan bisnis dalam periode tertentu. Dalam hal ini, laporan keuangan menyajikan data-data tersebut, yakni melalui laporan laba rugi (income statements).
Melalui laporan laba rugi, manajer bisa melihat setiap pengeluaran (biaya-biaya) yang dilakukan dan melihat seperti apa dampak pengeluaran tersebut terhadap return atau profit yang dihasilkan perusahaan. Dari sini, manajer akan belajar untuk melihat efisiensi dan efektivitas setiap pengeluaran yang terjadi.
2. Menentukan Anggaran
Laporan keuangan adalah alat yang tepat bagi manajer dalam membuat rencana anggaran melalui data-data historis. Meskipun begitu, menurut John Wong, analis keuangan HBS Online, data historis penting untuk membangun anggaran khususnya sebagai titik referensi, alih-alih menjadikannya sebagai titik awal untuk anggaran masa depan. Saat membuat anggaran, pemahaman terkait historis finansial sangat dibutuhkan dan seharusnya dipandang dengan growth mindset.
3. Efisiensi Biaya
Laporan keuangan yang tersaji dalam bentuk laporan laba rugi akan memperlihatkan rincian biaya perusahaan. Dalam hal ini, manajer harus mampu memangkas atau memotong biaya-biaya yang tidak diperlukan sebagai langkah efisiensi dan memaksimalkan laba bisnis.
4. Melihat Gambaran Komprehensif
Laporan keuangan utama terdiri dari neraca (posisi keuangan), laporan laba rugi, laporan perubahan modal/ekuitas, laporan arus kas, dan catatan atas laporan keuangan (CALK). Setiap jenis laporan tersebut menjelaskan atau mengungkapkan informasi tertentu. Dari informasi tersebut, manajer dapat melihat kondisi perusahaan secara komprehensif: termasuk apakah kondisi perusahaan sedang sehat atau sedang bermasalah. Dari sini, manajer dapat melakukan sesuatu untuk menyesuaikan kondisi finansial perusahaan.
5. Sinergi Antar Departemen
Laporan keuangan dapat berfungsi untuk memastikan sinergi antar departemen. Manajer setiap departemen akan terlibat dalam perencanaan dan diskusi tertentu terkait pencapaian perusahaan. Mereka bisa saling menawarkan perspektif dan argumentasi untuk kepentingan perusahaan. Oleh karena itu, penting bagi manajer untuk memahami dan menggunakan laporan keuangan sebagai referensi utama.
6. Mendorong Motivasi Tim
Manfaat laporan keuangan bisa meningkatkan motivasi tim di setiap departemen. Sebagai contoh, departemen sales dan marketing biasanya menjadi garda terdepan perusahaan karena tugas departemen ini yaitu bagaimana meningkatkan penjualan perusahaan dan akuisisi pelanggan. Sebagai manajer, Anda bisa menggunakan laporan keuangan untuk melihat kinerja departemen Anda. Dari sini, Anda bisa melakukan evaluasi dan membuat target tertentu untuk mendorong tim agar bekerja lebih baik untuk kesuksesan perusahaan.
Nah, seperti yang dapat dilihat bahwa ada banyak sekali manfaat menggunakan laporan keuangan bagi manajer, terlebih dalam mengambil keputusan strategis. Oleh karena itu, penting bagi manajer untuk memahami cara interpretasi dan analisis laporan keuangan dengan baik, sehingga bisa mengambil keputusan dengan tepat.